Jelang Pengukuhan Pengurus ISNU Cabang Pasuruan Panitia Sowan ke Bupati Pasuruan

$rows[judul]


Pasuruan-Wartapro.com (12/1/23)

Untuk memantapkan program kerja dan legalitas pengurus  Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama  ( ISNU)  cabang Pasuruan, panitia Pengurus Cabang ISNU Pasuruan menghadap atau sowan ke bupati Pasuruan HM.Irsyad Yusuf di pendopo kabupaten Pasuruan sore (12/1/23). 

Silaturohmi itu panitia pengurus Cabang ISNU kabupaten Pasuruan  di terima oleh Bupati Pasuruan HM.  Irsyad Yusuf. 

" Ya kami melakukan silaturohmi ke Bupati Pasuruan, menjelang pengukuhan pengurus ISNU cabang Pasuruan pada tanggal 14 januari 2023, kami mohon doa Restu dan petunjuk agar saat pengukuhan pengurus ISNU Cabang Pasuruan Berjalan lancar. " kata Mohamad Adip ketua ISNU Cabang Pasuruan kepada media ini. 

Bupati pasuruan HM. Irsyad Yusuf mengajak para sarjana membangun Kabupaten Pasuruan. Dengan sumber Daya Manusia yang unggul kabupaten Pasuruan Akan lebih maju. Katanya yang di tirukan Adip kepada wartapro.com.

Masih dari Adip dia menambahkan,  acara ini akan dihadiri oleh bupati dan wakil Bupati Pasuruan dan akan di kukuhkan oleh Dr.  Ali Maskur Moesa ketua Umum ISNU Pusat. 

Selain itu juga akan dihadiri oleh 150 orang pengurus PAC ISNU se kabupaten Pasuruan dan pimpinan lembaga dan BANOM2 se PCNU Bangil dan kabupaten Pasuruan. (sob/tim)

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)